Wisata Pulau Seribu Paling Hits Cocok Untuk Libur Lebaran

Tips Mencari Penginapan Saat Liburan ke Kepulauan Seribu
Juli 14, 2020
tour pulau harapan
Ikut Tour Pulau Harapan Akhir Tahun, Mengapa Tidak?
Juli 23, 2020
Tips Mencari Penginapan Saat Liburan ke Kepulauan Seribu
Juli 14, 2020
tour pulau harapan
Ikut Tour Pulau Harapan Akhir Tahun, Mengapa Tidak?
Juli 23, 2020

Untuk Anda yang masih bingung mencari destinasi liburan menyenangkan, datang ke wisata Pulau Seribu paling hits mungkin bisa menjadi pilihan. Mengisi waktu liburan dengan berkunjung ke pulau memang bisa menjadi aktivitas yang menyenangkan. Ada banyak hal seru yang bisa di lakukan di pulau sehingga bisa membuat liburan Anda semakin berkesan.

Mungkin masih banyak yang belum tahu jika tidak jauh dari Kota Jakarta terdapat tempat liburan asik dan sangat kental dengan nuansa laut serta pantai. Tempat tersebut adalah Pulau Seribu yang berlokasi di bagian Utara Kota Jakarta. Pulau Seribu terkenal dengan banyak pantai cantik serta panorama bawah laut yang juga masih cukup terjaga.

Pulau Seribu sebenarnya merupakan gugusan kepulauan yang terdiri dari banyak pulau kecil. Masing-masing pulau memiliki daya tarik tersendiri yang membuatnya selalu ramai dikunjungi terutama bagi warga Jakarta dan sekitarnya. Di tempat ini ada banyak aktivitas seru yang bisa Anda lakukan dan pastinya bisa membuat liburan.

Jika tengah liburan di pulau ini, jangan sampai lewatkan untuk datang ke wisata Pulau Seribu paling hits. Tempat-tempat tersebut menjadi favorit para wisatawan karena menawarkan pemandangan serta sensasi liburan yang menyenangkan. Beberapa tempat wisata yang sangat hits di Pulau Seribu antara lain sebagai berikut :

Destinasi Wisata Paling Hits dan Seru di Pulau Seribu

Pulau Seribu merupakan gugusan kepulauan yang terdiri dari banyak sekali pulau kecil. Hal inilah yang membuat tempat ini memiliki banyak destinasi wisata seru dan hits. Berbagai destinasi wisata tersebut tersebar di beberapa pulau kecil. Beberapa di antaranya yang wajib Anda kunjungi adalah sebagai berikut :

Watersport Pulau Tidung

Destinasi wisata Pulau Seribu paling hits pertama adalah watersport. Berlibur ke Pulau Seribu kurang lengkap jika belum mencoba berbagai wahana airnya. Salah satu yang menjadi pusat watersport adalah Pulau Tidung. Di sini Anda bisa mencoba berbagai watersport antara lain seperti flying fish, donat ride, banana boat dan masih banyak lagi yang lainnya. Satu lagi yang jangan sampai terlewatkan jika datang ke Pulau Tidung adalah mencoba menyeberang di jembatan cinta

Snorkeling di Pulau Sepa

Bagi Anda yang suka dengan keindahan bawah laut, berkunjung ke Pulau Sepa tidak boleh Anda lewatkan jika tengah liburan ke Pulau Seribu. Pulau Sepa ini adalah salah satu spot snorkeling terbaik yang ada di gugusan Kepulauan Seribu. Di sini Anda bisa melihat berbagai biota laut mulai dari berbagai jenis ikan hingga terumbu karang yang masih cukup terjaga.

camping di Pulau Harapan

Beberapa waktu belakangan ini, camping menjadi salah satu destinasi wisata Pulau Seribu paling hits. Banyak wisatawan Pulau Seribu yang sengaja datang ke tempat tersebut untuk merasakan camping di pinggir pantai. Salah satu lokasi paling populer untuk camping adalah Pulau Harapan.

Uji Adrenalin dengan Berbagai Watersport Ekstrim

wisata pulau seribu murahPulau Seribu tidak hanya menawarkan panorama alam untuk pengunjungnya. Akan tetapi ditempat ini juga banyak menyediakan berbagai wahana permainan seru salah satunya adalah watersport. Beberapa waktu belakangan, wahana ekstrim justru tengah diminati oleh wisatawan. Hal ini membuat watersport di Pulau Seribu juga semakin diminati.

Ada banyak jenis watersport yang bisa Anda coba ketika berlibur di Pulau Seribu. Akan tetapi, watersport di Pulau Seribu tidak berpusat di suatu tempat, namun tersebar di beberapa pulau. Jadi jika ingin mencoba semua wahana, Anda harus mengunjungi beberapa pulau tersebut terlebih dahulu.

Salah satu tempat wisata Pulau Seribu paling hits dengan watersportnya adalah di Pulau Tidung. Di sini Anda bisa menemukan banyak jenis watersport menarik seperti banana boat, canoe, water sofa, jetski, donuts boat, angsa laut dan beberapa jenis lainnya. Dengan banyaknya watersport yang disediakan, tidak heran jika Pulau Tidung bisa disebut sebagai pusat watersport Pulau Seribu.

Selain Pulau Tidung, Pulau Pari juga menyediakan beberapa jenis watersport yang tak kalah seru dan menarik. Di tempat ini Anda bisa menguji adrenalin dengan berbagai wahana air ekstrim. Akan tetapi jika ingin mencoba yang paling populer, snorkeling adalah pilihan tepat.  Ini karena Pulau Pari memiliki keindahan bawah laut yang masih cukup terjaga.

Jangan Lupa Wisata Sejarah di Kepulauan Seribu

pulau cipirKepulauan Seribu memang memiliki daya tarik yang luar biasa untuk para wisatawan. Selain menawarkan keindahan pantai dan lautnya, beberapa tempat di Kepulauan Seribu juga menyimpan sejarah yang menarik untuk ditelusuri. Beberapa tempat di Kepulauan Seribu yang sangat kental dengan peninggalan sejarah antara lain adalah :

Pulau Kelor

Salah satu wisata Pulau Seribu paling hits dengan peninggalan sejarahnya adalah Pulau Kelor. Di pulau ini terdapat peninggalan sejarah Belanda yaitu Benteng Martello. Benteng ini sudah ada sejak tahun 1850 dan menurut sejarah dibangun oleh VOC. Benteng Martello memiliki bentuk bangunan melingkar dan terbuat dari batu bata merah yang sangat kokoh.

Pulau Onrust

Destinasi wisata sejarah selanjutnya yang ada di Kepulauan Seribu terletak di Pulau Onrust. Pulau ini sendiri saat ini ditetapkan sebagai taman arkeologi. Di tempat ini terdapat penjara dan terowongan bawah tanah yang konon katanya bisa menembus laut. Akan tetapi saat ini wisatawan tidak diperbolehkan masuk ke dalam bangunan karena pondasi bangunan sudah mulai rapuh.

Pulau Cipir

Wisata Pulau Seribu paling hits dengan sejarahnya yang selanjutnya adalah Pulau Cipir. Tempat ini menjadi saksi sejarah Bangsa Indonesia pada masa penjajahan Jepang. Di tempat ini, menurut cerita banyak orang Belanda dan juga pribumi yang dihukum gantung karena melawan Jepang. Akan tetapi disamping menyimpan sejarah yang memilukan, Pulau Cipir juga memiliki pemandangan laut indah terutama saat matahari terbenam.

Nikmati Beragam Kuliner Khas di Pulau Seribu

kuliner pulau seribuBerwisata ke Pulau Seribu kurang lengkap jika tidak mencicipi kuliner khas wilayah tersebut. Kuliner di tempat ini juga menjadi salah satu destinasi wisata Pulau Seribu paling hits yang selalu diburu wisatawan saat berlibur. Salah satu yang wajib Anda coba adalah Puk Cue. Ini merupakan sejenis cemilan mirip pempek dan yang disajikan dengan bumbu kacang.

Selain Puk cue, kuliner khas Pulau Seribu lainnya adalah sate gepuk. Ini merupakan olahan yang terbuat dari daging ikan tongkol segar dan dicampur degan parutan kelapa. Setelah bahan tercampur, kemudian dimasukkan kembali ke dalam kulit ikan tongkol dan selanjutnya dibakar hingga matang. Kuliner ini juga kerap menjadi oleh-oleh bagi wisatawan yang berkunjung ke Pulau Seribu.

Itulah ulasan menarik tentang berbagai pilihan wisata hits di Pulau Seribu yang wajib dikunjungi saat liburan. Pulau Seribu memang menjadi salah satu destinasi wisata populer yang berada di Kota Jakarta. Biar liburan semakin seru, pastikan Anda mengunjungi wisata Pulau Seribu paling hits agar liburan Anda lebih berkesan.

Comments are closed.