Tips Mencari Penginapan Saat Liburan ke Kepulauan Seribu

pulau Odrust
Jangan Sampai Menyesal! Inilah Misteri Pulau Onrust Yang Menarik
Juni 24, 2020
wisata Pulau Seribu paling hits
Wisata Pulau Seribu Paling Hits Cocok Untuk Libur Lebaran
Juli 16, 2020
pulau Odrust
Jangan Sampai Menyesal! Inilah Misteri Pulau Onrust Yang Menarik
Juni 24, 2020
wisata Pulau Seribu paling hits
Wisata Pulau Seribu Paling Hits Cocok Untuk Libur Lebaran
Juli 16, 2020

Ada beberapa tips mencari penginapan yang harus diperhatikan bila ingin berlibur ke daerah Kepulauan Seribu. Karena penginapan adalah salah satu tempat yang sering dicari oleh para wisatawan. Biasanya bagi mereka yang ingin menikmati liburan dalam waktu yang lama pasti menginginkan tempat penginapan terbaik. Supaya liburan terasa semakin menyenangkan.

Maka dari itulah jangan sampai salah memilih tempat untuk menginap. Meskipun di kepulauan Seribu terdapat banyak pulau dan spot menarik tersendiri, namun tak jarang bila beberapa orang ternyata masih banyak yang lupa memahami bagaimana caranya memilih tempat penginapan terbaik. Sehingga di saat sudah terlanjut membayar DP, ternyata tempatnya tidak sesuai harapan.

Akibatnya bukannya malah bersenang-senang namun justru merasa tidak nyaman dan mood semakin berantakan. Maka dari itulah pastikan bagian ini tidak terlewatkan. Hanya saja jangan lupa juga untuk menentukan pulau mana yang ingin dikunjungi saat mau liburan ke daerah Kepulauan Seribu. Apakah akan pergi ke pulau Bidadari, Pelangi, Kotok, Sabira, dll.

Tentukan dulu tujuan wisata Anda sebelum memilih tempat penginapan. Karena dalam kepulauan Seribu ini dibedakan atas beberapa zona berdasarkan ekologi dan kelestarian lingkungannya. Setelah menentukan pilihan, sebaiknya jangan lupa perhatikan tips memilih tempat penginapan di bawah ini berdasarkan lokasinya supaya bisa menemukan ruang yang nyaman dan aman:

Tips Mencari Penginapan ke Pulau Tidung

Liburan akan terasa semakin menyenangkan jika Anda bisa mendapatkan apa yang diinginkan. Selain itu, hal paling utama bagi para wisatawan saat liburan adalah pasti ingin mendapatkan layanan yang nyaman dan sesuai dengan biayanya. Karena jika biayanya terlalu mahal namun kualitas layanannya buruk, ini bisa merusak mood liburan Anda.

Begitu pula saat mencari tempat penginapan saat berada di pulau Tidung. Anda harus memperhatikan seperti apakah tips mencari penginapan yang benar. Seperti yang diketahui bahwa di pulau Tidung ini terdapat bermacam-macam tempat penginapan yang bisa dipilih. Hanya saja Anda harus lebih cermat saat memilih letak penginapannya.

Selain harus memperhatikan harga sewanya, masih ada beberapa hal penting yang harus diperhatikan. Yaitu faktor kenyamanan dan keamanan lokasinya. Khususnya bila Anda berlibur dengan anak kecil, pastikan letak tempat penginapan itu mendukung dengan jadwal liburan Anda. Misalnya saja, seperti dekat dengan tempat wisata/ pantai yang dituju dan akses transportasinya mudah.

Selain itu, salah satu tips mencari penginapan yang harus diperhatikan adalah fasilitasnya! Pastikan fasilitas yang diberikan pengelola sesuai dengan harganya. Jadi sebelum benar-benar membayar uang DP untuk menginap, pastikan lihat dulu seperti apa sih kondisi dalam penginapannya itu. Apakah nyaman, aman, atau viewnya bagus. Barulah setelah cocok bisa langsung dipesan.

Tips Mencari Penginapan ke Pulau Pramuka

pulau tidung murahSelain pulau Tidung, Anda bisa juga mengunjungi Pramuka sebagai spot terbaik untuk menghabiskan waktu di kepulauan Seribu. Pulau ini sering dijadikan sebagai pilihan bagi masyarakat Jakarta yang ingin menghabiskan moment liburannya bersama teman-teman dan keluarga. Dilihat dari manapun, pulau ini termasuk pusatnya administrasi sehingga terlihat lebih maju dari yang lain.

Di pulau Pramuka memiliki sejumlah fasilitas publik yang lengkap. Seperti rumah sakit, listrik, telepon, dan jaringan internet. Selain itu, letaknya juga sangat strategis. Anda bisa melihat dari jumlah pelancong yang banyak dan sering transit menuju pulau ini sebelum akhirnya berangkat ke tempat lain. Kelebihan pulau Pramuka adalah pantainya super cantik!

Selain itu, pulau ini cocok sekali untuk pecinta kegiatan renang karena keindahan alamnya sungguh luar biasa. Bahkan di pagi hari Anda bisa melihat keindahan sunrise langsung di pinggir pantai. Kemudian, untuk tempat penginapannya sendiri cukup lengkap karena sudah ada homestay dan hotel yang bisa dipilih oleh para wisatawan.

Tinggal bagaimana Anda memahami bagaimana tips mencari penginapan yang benar supaya nyaman. Yang pasti saat ingin menginap, sebaiknya sesuaikan budget Anda dulu. Umumnya biaya sewa kamar di pulau Pramuka sekitar Rp 200.000, – hingga Rp 900.000, -. Anda bisa menginap di dekat pantai atau belakang pulau supaya viewnya lebih bagus.

Tips Mencari Penginapan ke Pulau Kotok

pulau putriPulau Kotok ini sering dijadikan sebagai destinasi favorit para masyarakat Jakarta dan sekitarnya karena terkenal dengan keindahan alamnya yang masih asri. Udaranya juga sangat bersih, lengkap dengan pemandangan pasirnya yang putih bersih. Sehingga keindahannya mampu menarik para wisatawan dari berbagai tempat. Bahkan jika beruntung, Anda bisa mendengar kicauan merdu burung.

Karena memiliki keindahan yang menakjubkan, hal ini membuat para wisatawan selalu ingin menghabiskan liburannya dengan cara menginap di villa dan tempat penginapan di sana. Anda bisa memilih dari Bungalow hingga homestay ketika mencari tempat penginapan di pulau Kotok. Sejumlah orang yang memiliki budget lebih biasanya memilih untuk menginap dekat pantai.

Sehingga mereka bisa melihat keindahan sunrise langsung dari tempat penginapannya. Hanya saja sayangnya di sini tersedia banyak penginapan yang beraneka ragam sehingga membuat para wisatawan dituntut lebih jeli memilihnya. Karena bila salah menentukannya, mereka bisa mendapatkan tempat yang tidak aman dan nyaman. Apalagi banyak sekali aksi pencurian jadi harus lebih waspada.

Biasanya aksi pencurian yang terjadi di tempat penginapan ini bisa terjadi karena keamanannya masih kurang diperhatikan. Maka dari itulah salah satu tips aman memilih penginapan di pulau ini adalah cari yang ada fasilitas CCTV dan penjaga keamanan. Selain itu, perhatikan kondisi dan letak kamar yang ditempati agar lebih aman.

Tips Mencari Penginapan ke Pulau Bidadari

pulau cipirPada dasarnya pulau Bidadari merupakan tempat terbaik untuk menghabiskan waktu bersama keluarga dan teman-teman. Pulau ini sangat populer di Tanah Air. Bahkan dulunya pulau ini sering dijadikan sebagai lokasi syuting pada tahun 90-an. Jika dilihat dari segi geografisnya, posisinya termasuk dalam gugusan pulau Kelor, Onrust, Kahyangan, dan Anyer.

Pulau ini terletak di kawasan Kelurahan Untung Jawa dan mempunyai sejarah unik di dalamnya. Bahkan dulu ternyata tempat ini pernah disebut sebagai pulau Sakit/Pumered. Namanya memang terlihat mengerikan bagi sebagian besar orang, namun ternyata pulau Sakit ini penamaannya ada alasannya. Pasalnya dulu banyak orang sakit lepra dan kusta diasingkan di sini.

Meskipun sejarahnya terdengar sangat memilukan bila dilihat dari namanya, namun bukan berarti bila tempat ini tidak aman. Bahkan Anda akan menemukan berbagai macam tempat penginapan dari yang paling murah sampai termahal saat berkunjung ke sini. Hali ni membuktikan bahwa pulau ini ramai pengunjung sehingga fasilitasnya lengkap.

Sebaiknya perhatikan fasilitasnya saat ingin mencari tempat penginapan. Bile memungkinkan cari yang menawarkan aneka hiburan seperti TV, restoran, AC, dan spot yang lokasinya dekat dengan pantai. Yang pasti tempat penginapan merupakan hal krusial di saat liburan. Jadi perhatikan dengan baik faktor keamanan dan kenyamanan saat memilih tips mencari penginapan yang benar.

Comments are closed.